My Blog

My Profil

Zesi Rusma,
Lahir pada hari Senin, 3 Oktober 1994 dan tepatnya pada pukul 08.15 pagi di kota Parepare Sulawesi Selatan. 
Saya adalah anak pertama dari dua bersaudara. Sekarang saya duduk  dikelas 3 SMA di salah satu sekolah favorit di Kota Sengkang "SMA Negeri 3 Sengkang Unggulan Kab.Wajo"
Saya mulai menginjakkan kaki di kota Sengkang sejak tamat SMP. Saya berasal dari kota Madya Parepare, alumni SD Negeri 14 Parepare '07 dan SMP Negeri 2 Parepare '10.
Bagi saya, tempat atau perubahan lingkungan bukanlah masalah dalam menuntut ilmu. Prestasi harus tetap diraih, jika tidak mampu dalam bidang akademik, masih ada non-akademik.

Sewaktu SD dan SMP saya paling diandalkan dalam membawakan lomba dibidang Math and art atau dibidang yang lebih islamic, musabaqah tilawatil qur'an misalnya. Kalau ditanyakan juaranya sih belum pernah juara 1, paling tinggi waktu itu juara 2 tingkat kab/kota.

Tapi semenjak SMA semua talent  itu hilang. Saya lebih banyak menghabiskan waktu dengan mencari kesenangan sampai ketinggalan pelajaran. Maklum saja, menjelang masuk SMA saya sangat terpukul dengan kepergian papah.
Dan untungnya, saya tidak menjadi orang yang paling tidak dikenal disekolah baruku waktu itu. Seiring berjalannya waktu semua mengalir sampai guru disekolah ini mengikutkan saya dalam lomba english debate. Pertama ikut kompetisi itu waktu kelas satu, dan hasilnya kurang memuaskan karena hanya berada diurutan ke-5 waktu itu, dan tim pertama yang juga mewakili sekolahku dapat juara ke-2. 
Pas udah kelas dua, saya ikut kompetisinya lagi dan alhamdulillah dapat juara 3, meski nggak as well as yang tahun lau dapet juara 2. Tapi yang paling penting disini itu adalah experience  seperti kalimat yang sering tertulis di buku SIDU "experiece is the best teacher" #eeeeaaaa

Dan satu hal lagi yang patut untuk saya syukuri karena pernah mendapat posisi sebagai ketua LPS (Lembaga Pers Siswa) Cendana periode 2011/2012 yaitu salah satu organisasi sekolah yang berada dibawah naungan OSIS. Dan baru-baru ini saya lepas kepengurusan. Ada banyak hal yang bisa saya dapatkan untuk dijadikan pelajaran selama kepengurusan itu.

Itu sedikit cerita tentang saya. Masih banyak hal yang ingin saya tuliskan disini tapi mungkin dilain kesempatan :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

temen-temen yang ku.sayang